Wednesday, June 9, 2010

Mobil Super dari Negeri Matador

Mobil super cepat ternyata tidak hanya diramaikan oleh pabrikan asal Italia saja, negeri asal para Matador, Spanyol juga mampu menciptakan mobil super.

Dia adalah GTA Motor yang mencoba menelurkan mobil GTA Spano, salah satu mobil terhebat dalam sejarah pabrikan mobil Spanyol.

Mobil tersebut diyakini merupakan supercar pertama Spanyol. Hebatnya, pihak perusahaan hanya memproduksi sebanyak 99 unit.

Konsep yang diusung GTA Motor sama persis dengan mobil super cepat lainnya, sebut saja Lamborghini dan Ferrari, ceper dan tentunya sisi aerodinamis yang telah diperhitungkan secara matang untuk menghindari gejala angin.

Seperti dikutip topspeed, Jumat (4/2/2010) GTA Spano digerakkan mesin berkapasitas 8.300 cc V10 yang dapat menyeburkan tenaga sebesar 780 Hp dengan torsi sebesar 920 Nm.

Sementara dari titik diam hingga 100 km/jam GTA Spano dapat melaju dalam hitungan 3 detik.

GTA Motor mengklaim GTA Spano dapat berlari hingga batas kecepatan 350 km/jam. Wow, sebuah kreasi pertama yang pantut diacungi jempol untuk negeri pemain bola Fernando Torres tersebut.

Sedangkan dari sisi bodi, salah satu mobil super cepat ini akan dikombinasikan menggunakan kevlar, serat karbon. Dan untuk sasis-nya, GTA Spano tergolong cukup berani untuk awal debutnya yakni menggunakan bahan titanium.

Namun dari konsep roof lining pada GTA Spano, sang desainer cukup memberikan nuansa berbeda. Sebab, tersemat view panoramic hingga ke belakang mobil. Sebuah terobosan terbaru untuk super car di dunia.

Dan Untuk penghalau laju, GTA Spano dilengkapi 6 piston disetiap kalipernya yang tersemat pada pelek 19 inci pada bagian depan dan 20 inci pada bagian belakang.



Bookmark and Share




No comments:

Post a Comment